Pelantikan Anggota DPRA Pelantikan Pj Gubernur

Terkait Pemeriksaan Sejumlah Saksi oleh Kejari, Plh Sekretariat MAA Sudah Jarang Ngantor.

Sekretariat MAA kawasan Jalan T Nyak Arief Banda Aceh.

Acehglobal.com – Banda Aceh.

Pasca pemeriksaan sejumlah saksi terkait pengadaan buku dan mobiler di Sekretariat MAA yang bersumber dari APBA 2022-2023 senilai Rp 5,6 Milyar, dimana Kepala Sekretariat Majelis Adat Aceh (MAA) Muahmmad Zaini, S.Sos, M.Si terlihat sudah jarang masuk kantor.

Buktinya, selama dua hari belakangan ini pihak media menjumpai Plh Kepala sekretariat MAA Muhammad Zaini untuk mengkomfirmasi (Cover Boxside) dirinya tidak pernah ada di kantor, sebagaimana halnya pihak media mendatangi kantornya di kawasan Jalan T Nyak Arief Komplek Keistimewaan Aceh, Banda Aceh pada Rabu (18/10/2023).

Isu yang berkembang diduga Plh Kepala Sekretariat MAA menghindari untuk tidak di datangi wartawan, terkait telah diperiksanya sekitar 20 saksi oleh pihak kejaksaan Negeri Kota Banda Aceh atas dugaan adanya tindak pidana korupsi pengadaan buku dan mobiler Sekretariat MAA senilai Rp 5,6 Milyar.

Untuk memperoleh informasi yang akurat pihak media selama dua hari mendatangi kantornya di kawasan jalan T Nyak Arief Banda Aceh, dan dianya tidak pernah ada di kantor.

Sesampai di Sekretariat MAA diperoleh informasi dari dua security bahwa, Plh Kepala sekretariat MAA sudah pergi rapat. “Pak Zaini tidak masuk kantor, beliau lagi ikut rapat,” kata kedua security.

Dan pihak security juga tidak tahu dimana kalau Plh Kepala sekretariat MAA Muhammad Zaini ikut rapat, karena saya telat masuk, kata kedua security lagi.

Namun demikian, untuk memperoleh informasi yang akurat terkait Plh Kepala Sekretariat MAA Muhammad Zaini diduga juga akan menjalani pemeriksaan pihak kejari Banda Aceh, pihak media juga sempat menghubunginya via telepon seluler juga pesan singkat aplikasi whatsApp juga tidak diresponnya.

Sebelumnya pihak media juga sempat menunggu lama untuk bertemu dengan Plh Kepala Sekretariat MAA Muhammad Zaini supaya bisa memperoleh informasi yang benar terkait kebijakannya ikut menandatanagi semua surat yang di anggap bukan kewenangannya.

Karena kabar sebelumnya dari Pj Bupati Abdya yang juga Kepala Sekretariat MAA H Darmansah, S.Pd, M.Si yang dihubungi via telepon selulernya pada Selasa (17/10/2023) terkait dengan dokumen pelaksanaan kegiatan tersebut diserahkan kepada Plh Kepala Sekretariat MAA. (sya)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *