Pelantikan Anggota DPRA Pelantikan Pj Gubernur

Paslon Bupati Aceh Tamiang Armia Fahmi Salurkan Bantuan Untik Korban Banjir Aceh Tamiang.

Calon Bupati Aceh Tamiang Irjen Pol (Purn) Armia Fahmi (kiri) saat menyerahkan bantuan kepada korban banjir Aceh Tamiang pada Senin (14/10/2024)/foto : investigasibhayangkara.com

Acehglobal.com – Kuala Simpang.
Pasang Calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Tamiang Armia Fahmi dan Ismail menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Aceh Tamiang Senin (14/10/2024).

Musibah banjir akibat jebolnya dua tanggul di Kecamatan Seruway Kabupaten Aceh Tamiang yang terjadi pada Minggu (13/10/2024) menyebabkan ratusan rumah di wilayah tersebut terendam air.

Sehingga ribuan warga yang terkena dampak banjir terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Menyikapi peristiwa tersebut pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Tamiang yang didukung semua Partai di Aceh Tamiang itu langsung turun ke lokasi musibah menyerahkan ratusan paket bantuan sembako kepada warga korban banjir.

Menurut data yang di himpun dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tamiang mencatat, ada sekitar 2.186 warga yang terkena dampak musibah banjir, kata Armia Fahmi.

Kampung Pekan Seruway dan Tangse Lama merupakan wilayah pemukiman warga yang paling parah terdampak banjir tersebut.

Kedatangan calon orang nomor satu di Kabupaten Aceh Tamiang sebagai calon tunggal yang maju pada Pilkada 2024 itu disambut oleh Anggota DPR Aceh Zakaria (Partai Aceh) dan Datok Penghulu Kampung Muka Sungai Kuruk Alfian (Tok Utoh).

Calon Bupati Aceh Tamiang nomor urut 1 Armia Fahmi berharap agar bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang dalam kondisi musibah.

“Warga yang terkena dampak banjir harus segera kita bantu, yang kini sekitar ratusan rumah dan fasilitas umum sudah terendam banjir, dan kita juga buka dapur umum”, kata Armia.

Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban mereka, ujar Armia Fahmi.

Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok yang saat ini sangat dibutuhkan warga yang berada di posko pengungsian berupa makanan, air bersih dan keperluan sehari-hari lainnya.

Kehadiran Armia Fahmi dan Ismail di lokasi bencana memberikan semangat kepada warga yang tengah berjuang di tengah kondisi sulit akibat banjir.

Armia Fahmi menambahkan, Kampung Pekan Seruway dan Tangse Lama merupakan pemukiman yang parah diterjang banjir yang diakibatkan jebolnya tanggul perkampungan tersebut.

Diketahui bahwa, banjir akibat jebolnya tanggul di Aceh Tamiang dengan debit air yang tinggi warga terpaksa harus mengungsi dengan kondisi apa adanya.

Tindakan cepat Armia Fahmi dan Ismail dalam merespons musibah banjir itu mendapat apresiasi dari warga Kabupaten Aceh Tamiang.

Mereka merasa sangat terbantu dengan kehadiran calon pemimpin masa depan Aceh Tamiang Armia Fahmi dan Ismail yang peduli dengan nasib masyarakatnya di saat sedang dilanda musibah.

“Kami akan terus memantau perkembangan situasi dan memberikan bantuan sesuai kebutuhan warga yang membutuhkan saat warga yang terkena dampak banjir”, ujar Irjen Pol (Purn) Armia Fahmi.(sya)