Daerah  

Kapolres Lhokseumawe Berikan Penghargaan Kepada Personel Yang Berprestasi.

Syafrial
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto menyerahkan piagam penghargaan kepada Kasatreskrim AKP Ibrahim, SH,MH atas prestasinya mengungkap kasus penculikan. Foto : Dok Humas Polda Aceh.

Acehglobal.com – Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto memberikan penghargaan kepada personel yang berprestasi yakni personil Humas dan Sat Reskrim yang berlangsung di lapangan apel Satya Haprabu Mapolres Lhokseumawe Senin pagi (25/9/2023).

Penghargaan tersebut diberikan kepada 6 personel Humas atas prestasi peringkat satu kategori aktif dalam menyampaikan informasi publik melalui release pemberitaan dan peringkat satu aktif pengisian aplikasi SPIT di jajaran Polda Aceh. Kemudian penghargaan juga diberikan kepada 15 personil Satuan Reskrim atas prestasi keberhasilan pengungkapan kasus penculikan.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto dalam amanatnya menyampaikan, pencapaian keberhasilan ini bukan hal yang mudah dan ini sesuai dengan harapan yaitu berbuat yang terbaik bagi Polres Lhokseumawe dan bukan sebaliknya.

“Saya apresiasi kepada Humas Polres Lhokseumawe yang mendapat penghargaan langsung dua kategori, capaian ini bukanlah suatu hal yang mudah, karena penentuan keberhasilan ini ditentukan lewat sistem aplikasi yang bekerja sama dengan pihak lain seperti unsyiah”, kata Henki.

Kapolres Henki mengatakan, sebulan yang lalu dimana Satuan Reskrim berhasil mengungkap kasus penculikan di Lhokseumawe yang bermotif utang piutang berujung pada penculikan, dijemput dengan mobil dan dibawa ke Aceh timur serta diperlakukan tidak manusiawi.

“Dalam pengungkapan kasus penculikan ini, saya mengapresiasi Satuan Reskrim dan kita langsung melakukan respon cepat, Alhamdulillah berhasil diungkap dengan menangkap pelaku” ungkap Henki.

Prestasi  ini harap terus dijaga, tidak ada personel yang berbuat pelanggaran apalagi sampai viral diberbagai media sehingga berdampak negatif bagi citra dan nama baik Polri juga Polres Lhokseumawe.

“Saya juga berterima kasih kepada rekan-rekan yang tidak melakukan hal negatif baik adab maupun hal kecil lainnya dalam tindakan Kepolisian yang berdampak tidak baik di lingkungan masyarakat. Saya harapkan, rekan-rekan bisa berprestasi dengan mengeksplor keterampilan atau skill-nya di masing-masing satuan fungsi” sebut Kapolres.

Baca juga   Jasa Raharja Terima Happiness Awards 2022.

Keberhasilan ini bukanlah hal yang mudah untuk digapai, ini semua perlu proses mulai dari persiapan, pra, aksi hingga evaluasi. Kepada personel jajaran, saya meminta agar tetap dijaga Harkamtibmas, apalagi waktu sudah dekat untuk pelaksanaan pemilu 2024, ujar Henki.

“Bagi personel yang ikut terlibat politik praktis dengan mendukung salah satu partai atau calon akan diberikan sanksi tegas, untuk itu laksanakan tugas pokok Polri dengan baik, tegas Henki. (sya).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *