Acehglobal.com – Banda Aceh.
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kota Banda Aceh daftarkan 30 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Banda Aceh kawasan jalan Pocut Baren Kecamatan Kuta Alam Banda Aceh Minggu (14/5/2023).
DPC Partai Hanura mengtargetkan meraih satu Fraksi di DPRK Banda Aceh di Pemilu Legislatif 2024 mendatang.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPC Hanura Kota Banda Aceh Desi Anara Desky usai penyerahan berkas para Bacaleg yang diterima oleh Ketua dan komisioner KIP Kota Banda Aceh Indra Milwady Minggu (14/5/2023).
Desi optimis bisa meraih 1 fraksi di DPRK Banda Aceh. DPC Hanura telah mendaftarkan 30 Bacaleg atau 100 persen dari kuota untuk DPRK Banda Aceh dengan 30 persen keterwakilan perempuan.
Persiapan Hanura menuju kontestasi pada pemilu 2024 yang akan datang, pihaknya telah mempersiapkan bacaleg yang matang dan potensial siap bekerja untuk kepentingan rakyat sehingga manargetkan bisa memenangkan satu fraksi pada pemilu 2024 nantinya.
“Partai Hanura tidak mau berjanji yang muluk-muluk, namun Insya Allah kami targetkan satu fraksi pada pileg 2024, sehingga partai Hanura Kota Banda Aceh bisa mewarnai di parlemen”, terang Desi.
Desi Anara menambahkan, keterwakilan perempuan partai Hanura melebihi kuota mencapai sebanyak 40 persen. Angka tersebut, menurut Desi, telah melampaui batas kuota yang ditetapkan oleh KIP Banda Aceh, yaitu 30 persen.
“Itu Artinya kita sudah penuhi syarat keterlibatan perempuan telah melebihi seperti yang telah ditetapkan oleh KIP,” kata Desi Anara yang juga seorang pengusaha perempuan termuda di Aceh. (sya)