Acehglobal.com – Kota Jantho.
Tim Satuan Tugas (Satgas) Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dari Dinas Pertanian Aceh Besar gencar melakukan vaksinasi terhadap hewan ternak dalam rangka mengendalikan penyebaran jangkitan PMK di Kecamatan Kuta Cot Glie Kabupaten Aceh Besar Kamis (6/2/2025).
Kadis Pertanian Aceh Besar melalui Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Aceh Besar Uzir SPt MSi mengungkapkan, tim yang terdiri dari 13 anggota Satgas PMK serta didampingi Kepala Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) Kuta Cot Glie drh Suryadi melakukan penyuntikan vaksin terhadap hewan ternak yang ada di Kecamatan Kuta Cot Glie, Aceh Besar.
Kegiatan vaksinasi tersebut menargetkan 100 ekor ternak di wilayah Kuta Cot Glie dapat menerima vaksin, dimana hingga hari ini sebanyak 60 ekor ternak telah divaksin.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menghalau wabah PMK di Aceh Besar. Setiap harinya, kami terus melakukan penyuntikan vaksin agar wilayah ini terbebas dari penyakit yang menyerang hewan ternak”, kata Uzir.
Uzir menambahkan, tim Satgas PMK juga telah melakukan vaksinasi di Puskeswan Krueng Raya dengan target 100 ekor ternak. Namun, hingga kemarin sebanyak 50 ekor telah berhasil divaksin.
Di dua lokasi tersebut dalam waktu dua hari tim telah melakukan Vaksinasi dengan total telah mencapai 110 ekor ternak.
“Kami berkomitmen untuk terus melakukan vaksinasi, sekaligus memberikan pengobatan dan vitamin bagi ternak masyarakat. Tentunya, upaya ini didukung penuh oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Besar.
Uzir juga mengimbau masyarakat untuk berperan aktif dalam penanganan wabah PMK dengan segera melaporkan jika adanya indikasi penyakit pada hewan ternak ke Puskeswan terdekat.
“Kami berharap masyarakat terus berpartisipasi dan segera melaporkan jika menemukan gejala PMK pada hewan ternaknya. Ini penting agar kita bisa mengambil tindakan cepat guna mencegah penyebaran yang lebih luas,” pungkasnya.(**)