Pelantikan Anggota DPRA Pelantikan Pj Gubernur

Peran Tenaga Kesehatan Dalam Mentransformasi Kesehatan.

Acehglobal.com – Banda Aceh.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh Lukman, SKM. M.Kes menyampaikan bahwa, peran Tenaga Kesehatan (Nakes) sangat penting dalam mentransformasikan Kesehatan di Indonesia, oleh karena itu untuk mencapai hal tersebut, Nakes tidak boleh dipandang sebelah mata.

Untuk itu perlu dedikasi, Ketabahan dan semangat pengabdian sebagai pilar utama untuk keberhasilan sistem kesehatan kita butuh pengorbanan.

Demikian hal tersebut disampaikan Kepala Dimas Kesehatan Kota Banda Aceh Lukman, SKM. M.Kes dalam sambutannya pada acara puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) Ke-59 tahun 2023 yang digelar di halaman Dinas setempat Jum’at (24/11/2023).

Lukman menyampaikan, dalam mengimplementasikan transformasi kesehatan, mari kita merancang kebijakan yang progresif, meningkatkan infrastruktur kesehatan dan terus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjalani gaya hidup sehat.

Peran aktif seluruh stakeholder terutama tenaga kesehatan sangat penting dalam menjembatani visi besar ini untuk menjadi kenyataan, kata Lukman.

Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-59 tahun 2023 secara Nasional mengangkat tema “ Transformasi Kesehatan  Untuk Indonesia Maju”, namun untuk skala Kota Banda Aceh dengan tema “ Aceh Maju, Banda Aceh Maju”.

Untuk menuju Aceh Maju, Banda Aceh Maju dalam bidang kesehatan, pihaknya untuk lebih mengutamakan pelayanan primer untuk menjadikan transformasi kesehatan.

Melalui transformasi kesehatan ini para petugas kesehatan kita bisa mengikuti perubahan-perubahan yang dulunya pelayan dasar itu di Puskesman, namun kedepan akan dilakukan pelayanan itu di tingkat Desa.

Fungsi polindes atau Pustu Desa kedepan lebih di kuatkan lagi pelayanan primernya, kata Lukman.

Lukman menambahkan bahwa, Puncak peringatan HKN ke-59 Tahun 2023 kita tutup dengan memberikan berbagai penghargaan kepada petugas-petugas kesehatan yang berhasil dan teladan dalam pelayanan kesehatan mulai dari kader Desa, perlombaan Posyandu, Balita sehat sebagai tanda berhasil dalam memilih dan berkontribusi untuk kesehatan di Kota Banda Aceh.

Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh dalam rangka memeriahkan peringatan HKN Ke-59 menggelar perlombaan seperti, Lomba Balita sehat se Kota Banda Aceh juara 1 diraih oleh balita Dhafi Khaizan anak dari Siti Aqlima asal Luenbata.

Kemudian perlombaan kader Posyandu terbaik diraih oleh Nofriana dari Posyandu Seulanga Gampong Lambung Kecamatan Meuraxa, Inovasi Posyandu terbaik juara 1 diraih oleh Fitri Rahmah dari Posyandu Kamboja Gampong Bitai Kecamatan Jaya baru.

Lomba untuk Tenaga Kesehatan Teladan juara 1 diraih oleh Eka Wahyuni Bidan Puskesmas Ulee Kareng, Lomba Video Tik Tok juga diraih oleh Puskesmas Ulee Kareng, Lomba Senam sehat Bugar diraih oleh Puskesmas Lampulo, lomba Senam sehat Bugar hiburan dimenangkan oleh Puskesmas Ulee Kareng dan Posyandu terbaik di raih oleh Posyandu Mawar Sukadamai Kecamatan Luengbata. (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *