Acehglobal.com – Banda Aceh.
Pemerintah Aceh melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Aceh sambil menunggu hasil evaluasi RAPBA TA 2025 oleh Kemendagri, untuk tahap pertama mengumumkan 1.000 (seribu) calon penerima Rumah Layak Huni (RHL) untuk Tahun Anggaran 2025.
Calon penerima RLH masih harus diverifikasi dan validasi lapangan oleh Tim dari Dinas Perkim Aceh sehingga calon penerima RLH ini tepat sasaran.
Penjabat Gubernur Aceh Dr. H. Safrizal ZA., M. Si. yang didampingi Plt Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Aceh Dr T Aznal Zahri, S. STP, M. Si (12/12/2024) mengatakan, ini adalah kali pertama calon penerima diumumkan melalui media massa sehingga masyarakat bisa memberikan masukan dan saran.
Dengan publikasi ini masyarakat berkesempatan memberi masukan atau mengoreksi jika ada calon penerima yang dinilai tidak tepat sasaran. Pihaknya juga segera menurunkan tim ke lapangan untuk mengecek apakah calon penerima itu memenuhi kriteria sesuai dengan ketentuan yang berlaku.