KSAD Pimpin Upacara Sertijab Pangdam IM.

Syafrial

Acehglobal.com – Jakarta.
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD)Jenderal TNI Dr Dudung Abdurachman pimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Pandam IM dari Mayjen TNI Mohamad Hasan kepada Pejabat baru Mayor Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P.

Pergantian pucuk pimpinan Kodam IM oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr Dudung Abdurachman itu berlangsung di Gedung AH Nasution Markas Besar TNI Angkatan Darat (Mabesad) pada Jum’at (24/03/2023).

Mayjen TNI Mohamad Hasan dan Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1993, dari kecabangan Infanteri, dimana keduanya sama-sama mengawali karier di korps baret merah, Kopassus.

Mayjen TNI Mohamad Hasan kini menempati jabatan baru sebagai Pangdam Jaya menggantikan Mayjen TNI Untung Budiharto. sementara itu Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P yang sebelumnya menjabat sebagai Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad yang kini dipercaya untuk menjabat sebagai Pangdam IM menggantikan Mayjen TNI Mohamad Hasan.

Prosesi sertijab itu dihadiri, Wakasad, Irjenad, Koorsahli Kasad, Dankodiklatad, Danpuspomad, Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Danpusterad, Danpussenif Kodiklatad, dan para Asisten Kasad. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *