Daerah  

Ketua DPD Minta Kader Partai Umat Tetap Solid.

Syafrial

Acehglobal.com – Banda Aceh.
Ketua DPD Partai Umat Kota Banda Aceh Sulaiman Yusuf, S. Pdi meminta seluruh kader dan para Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Umat untuk DPRK Banda Aceh pada Pileg 2024 untuk tetap solid dan menjaga kekompakan.

Untuk meraih sebuah kemenangan di Pemilu 2024 kita harus Solid, tidak saling sikut menyikut sesama Caleg baik sesama Dapil juga di Dapil lain apalagi dengan masyarakat, kata Ketua DPD Partai Umat Kota Banda Aceh Sulaiman Yusuf, S. Pdi pada acara buka puasa bersama dengan pengurus Partai Umat di Sekretariat Partai Umat kawasan Jalan Prof Ali Hasyimi Pango Raya Kecamatan Ulee Kareng Kota Banda Aceh pada Senin (10/4/2023).

Acara buka puasa bersama Pengurus dan kader DPD Partai Umat Kota Banda Aceh itu turut hadir Ketua DPW Partai Umat Provinsi Aceh H Jamai Suni, SE, MM yang diwakili oleh Ketua MPPW Partai Umat Jamal Yunus, Sekretaris T M Sabri Mas, SE, Ketua Bappilu Drs Teuku Ilham Yakob, M. Si, Bendahara Rahmat Sajuli, para Bacaleg dan unsur Pengurus DPD Partai Umat Kota Banda Aceh.

Ketua DPD Partai Umat Kota Banda Aceh Sulaiman Yusuf, S. Pdi mengatakan, acara buka puasa Ramadhan 1444 H sebagai bentuk silahturrahim bersama seluruh pengurus dan Kader DPD Partai Umat Kota Banda Aceh sekaligus dalam rangka memperingati Milad Ke 2 Partai Umat.

Pengurus juga kader Partai Umat Kota Banda Aceh selama ini terlihat masih tetap kompak dan solid. Sebagaimana kita ketahui kegiatan buka puasa bersama pada bulan suci Ramadhan 1444 H yang dihadiri ratusan kader dan simpatisan juga tamu undangan lainnya dapat berjalan sukses dan lancar, kata Sulaiman.

Baca juga   Malik Musa Terpilih Sebagai Ketua Muhammadiyah Aceh.

Terkait untuk perolehan kursi di DPRK Banda Aceh pada Pemilu 2024, pihaknya menargetkan 5 kursi. Insya Allah target tersebut di prediksikan tercapai berdasarkan hasil survey yang dilakukan Partai Umat dari rekrutmen Bacaleg-Bacaleg yang potensial.

Para Bacaleg Partai Umat Kota Banda Aceh kita rekrut berdasarkan penyaringan yang dilakukan oleh Tim Bappilu Partai Umat yang kini sudah mencapai 85 persen dari kuota 100 persen plus kuota perempuan 30 persen, kata Sulaiman.

Sulamiman menambahkan, DPD Partai Umat Kota Banda Aceh masih membuka kesempatan kepada putra-putri terbaik yang ingin bergabung untuk maju sebagai calon legislatif DPRK Banda Aceh di Pemilu 2024 dapat mengambil dan mengisi formulir di sekrtariat DPD Partai Umat Kota Banda Aceh kawasan Jalan Prof Ali Hasyimi Gampong Pango Raya Ulee Kareng Banda Aceh selama jam kerja.

Sebagaimana kita ketahui batas penerimaan para bakan caleg akan berakhir hingga 30 April 2023. Karena mulai Tanggal 1 s/d 14 Mei 2023 para Bacaleg akan di daftarkan ke Sistim Informasi Calon (SILON) untuk ditetapkan menjadi Caleg, ujar Sulaiman. (sya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *