Bank Aceh Ucapan Ramadhan Pelantikan Gubernur Aceh Pelantikan Bupati Aceh Besar Pelantikan Bupati Aceh Besar Pelantikan Gubernur Aceh 2025
Daerah  

Ketua DMI Aceh Serahkan Perlengkapan Pembersih Mesjid Secara Simbolis Di Mesjid Lanud SIM.

Ketua DMI Aceh Tgk Fachruddin Lahmudin (Batik hijau) didampingi Wabup Aceh Besar Drs Syukri A Jalil (kana), Ketua DMI Aceh Besar Muhammad Iswanto (kiri) dan Danlanud SIM saat penyerahan bantuan peralatan pembersih mesjid di Mesjid Almuhajirin Lanud SIM Blang Bintang Aceh Besar Minggu (9/3/2025)

Acehglobal.com – Kota Jantho.

Ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Provinsi Aceh Tgk H Fakhruddin Lahmuddin menyerahkan perlengkapan pembersih mesjid untuk mesjid-mesjid yang ada di Aceh, dimana penyerahan secara simbolis itu dilaksanakan di Mesjid Muhajirin Lanud Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang Kabupaten Aceh Besar Minggu (9/3/2025).

Ada sebanyak 4.000 alat pembersih Masjid yang dikirim oleh Pengurus Pusat DMI yang bekerjasama dengan PT Unilever yang kini sudah ada di Pesantren Oemar Dyan Kabupaten Aceh Besar untuk didsitribusikan ke 83 Mesjid yang ada di Aceh Besar, terdiri Mesjid Kecamatan dan mesjid Kemukiman masing-masing Mesjid mendapat 4 kotak.

Penyerahan perlengkapan pembersih mesjid berupa Vipot, Rinso, sabun dan lainnya diserahkan diserahkan oleh Ketua DMI Aceh Tgk Fachruddin lahmudin diterima oleh Ketua DMI Aceh Besar Muhammad Iswanto, Wakil Bupati Aceh Besar Drs H syukri a Jalil, Danlanud SIM, turut hadir Kadis syariat islam Aceh Besar, Camat Blang Bintang, Camat Montasik.

Ketua DMI Provinsi Aceh Tgk Fachruddin Lahmuddin menyampaikan, Program pembersihan mesjid ini sudah di lounching pada Tahun 2024 lalu di Mesjid Raya Baiturrahman Banda Aceh.

Program bersih mesjid ini merupakan program yang dilakukan oleh Dewan Mesjid seluruh Indonesia yang biayanya ditanggung oleh pihak DMI, tidak dibebankan pada mesjid.

Pembagian alat pembersihan mesjid tersebut sudah berjalan sejak Negara dilanda masa covid tahun 2019 lalu.

Ini menjadi motivasi kita semua untuk menjaga Mesjid sebagai tempat ibadah itu untuk selalu menjadi bersih, sehingga para jamaah nyaman melaksanakan ibadah, kata Tgk Fachruddin.

Sementara Wakil Bupati Aceh Besar Drs Syukri A Jalil pada kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak DMI Provinsi Aceh atas perhatiannya dengan menyerahkan perlengkapan pembersih melalui program bersih-bersih Mesjid.

Bantuan perlengkapan pembersih mesjid yang diserahkan DMI Aceh untuk Mesjid–Mesjid di Aceh Besar itu langsung diterima oleh Ketua DMI Aceh Besar Muhammad Iswanto.

Syukri berharap agar kegiatan ini tidak hanya berjalan dimasa Ketua DMI Muhammad Irwanto, tapi kiprah ini kedepan lebih meningkat lagi. DMI tidak hanya untuk perbaikan fisik semata, tapi DMI juga lebih kepada perbaiki umat.

Masih banyak kondisi mesjid yang harus fokus dan perlu mendapat perhatian, mungkin banyak mesjid yang sekarang sudah mewah tapi banyak juga mesjid yang perlu perhatian lebih, ujar Syukri.(**)