Daerah  

Kapolresta Minta Masyarakat Untuk Terus Menjaga Keamanan.

Syafrial

Acehglobal.com – Banda Aceh. Kapolresta Banda Aceh Fahmi Irwan Ramli meminta masyarakat Kota Bamda Aceh untuk terus menjaga keamanan yang sudah tercipta selama ini, karena keamanan itu merupakan sangat mahal nilainya.

Permintaan tersebut disampaikan saat dirinya peusijueuk oleh Abuya H Syech H Amran Wali Al Khalidi bersamaan dengan para rombongan jamaah umrah bersama Abuya Amran Wali di Mesjid Raya Baiturrahman Banda Aceh pada Minggu malam (29/1/2023).

Prosesi peusijuek dan tepung tawar itu dilakukan oleh Abuya Syech H Amran Wali Al Khalidi yang diwakili oleh Abu Muda Syukri Wali, berhubung Abuya Amran Wali Al Khalidi juga dilakukan prosesi peusijuek dalam rangka memimpin rombongan pemberangkatan pelaksanaan ibadah umrah menuju Kota Mekkah.

Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli pada kesempatan itu menyampaikan ucapan rasa syukur dan terima kasih kepada alim ulama Abuya Syech H Amran Wali Al Khalidi dan Tgk H Syukri Daud Pango yang telah melakukan peusijuek dan mendo’akan dirinya untuk selalu di lindungi oleh Allah SWT dalam setiap melayani masyarakat.

Saya mengharapkan Do’a dan bimbingan Abuya Amran Wali dan Tgk Syukri Pango agar Allah terus memberikan hidayah dan petunjuk dalam melayani masyarakat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan Kota Banda Aceh.

Karena, keamanan itu sangat mahal nilainya, untuk itu saya terus meminta kepada masyarakat supaya dapat menjaga keamanan yang sudah kita capai bersama, harap mantan Kabid Propam Polda Aceh Kombes Fahmi. (sya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *