Acehglobal.com – Banda Aceh.
Kapolda Aceh Irjen Ahmad Haydar membagikan 150 paket bantuan sosial berupa sembako kepada masyarakat beserta pemulung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Gampong Jawa Kecamatan Kutaraja Kota Banda Aceh Jumat (14/4/2023).
Kapolda Aceh Ahmad Haydar mengatakan, bantuan berupa sembako yang diberikan pihaknya itu merupakan tindak lanjut dari perintah Kapolri Listyo Sigit Prabowo memberikan bantuan kemanusian untuk negeri dalam bulan Ramadhan.
“Alhamdulillah, hari ini kami telah membagikan 150 paket sembako kepada pemulung. Ini merupakan perintah Kapolri untuk memberikan bantuan kemanusian untuk negeri dalam bulan Ramadan,” kata Kapolda Aceh Ahmad Haydar dalam realesenya.
Mantan Kapuslabfor Polri itu juga menyampaikan, bahwa secara keseluruhan jumlah sembako yang dibagikan hari ini baik di Polda Aceh maupun Polres jajaran adalah sebanyak 2.575 paket. Sedangkan dari awal Ramadan sampai saat ini berjumlah 14.166 paket.
Rata-rata kata Jenderal berdarah Habib itu, penerima bantuan kemanusian untuk negeri ini adalah kepada petugas kebersihan, tukang sapu, kuli panggul, tukang becak, nelayan, sopir angkot, serta masyarakat kurang mampu.
Kapolda berharap agar, bantuan sembako yang telah diberikan pihaknya itu bermanfaat dan dapat meringankan beban masyarakat pada bulan Ramadhan dan menjelang hari hari raya Idul Fitri.
Sementara itu, salah satu pemulung penerima bantuan, Juwairiah sangat bersyukur atas sembako yang diberikan Kapolda Aceh kepada dirinya dan teman-teman pemulung lainnya.
Ia merasa senang dan mendoakan, apa yang diberikan Kapolda Aceh tersebut diberikan pahala dan keberkahan oleh Allah SWT, apalagi dalam bulan penuh berkah ini.
“Alhamdulillah, saya sangat senang dengan adanya bantuan dari Kapolda Aceh. Semoga berkah dan Bapak Kapolda beserta jajaran diberi pahala serta rezeki yang melimpah,” ujar Juwairiah, dengan wajah penuh senyum kebahagian.
Pembagian sembako tersebut juga dihadiri Wakapolda Aceh Brigjen Syamsul Bahri, Irwasda Kombes Muhamad Setyobudi Dwiputro, PJU Polda Aceh, beserta Kapolresta Banda Aceh Kombes Fahmi Irwan Ramli. (**)