Pelantikan Anggota DPRA Pelantikan Pj Gubernur

DPD NasDem Kota Banda Aceh Gelar Temu Ramah Dengan Kader.

Acehglobal.com – Banda Aceh.
Ketua DPD Partai NasDem Kota Banda Aceh H Heri Julius meminta seluruh Caleg DPRK Banda Aceh di seluruh Dapil untuk dapat bekerja yang maksimal (All Out) untuk memperoleh kursi penuh di DPRK pada  Pemilu Legislatif 2024.

Waktu pemungutan suara hanya tinggal hanya 22 hari lagi, untuk itu agar para Caleg untuk dapat menghidupkan mesin partai lebih kencang lagi, kata Heri Julius saat menyampaikan sambutannya pada acara temu ramah Kader Partai NasDem di Sekretariat Partai NasDem Kota Banda Aceh Senin (22/1/2024).

Kegiatan temu ramah dengan para kader Partai NasDem tersebut di hadiri Ketua DPW Partai NasDem Aceh Teuku Taufiqulhadi yang diwakili oleh Ketua Bappilu Ramadana Lubis, Sekretaris Partai NasDem Kota Banda Aceh Danil A Wahab, para Ketua DPC Partai NasDem Se Kota Banda Aceh dan Caleg DPRK Partai NasDem.

Ketua Bappilu DPW NasDem Aceh Ramadana Lubis menyampaikan, Solidaritas dan kekompakan adalah kunci kemenangan kita, oleh karena itu silaturahmi dan Konsolidasi itu penting untuk kita menuju kemenangan.

Semua caleg Partai NasDem di Aceh harus tegak lurus memenangkan partai, jangan ada caleg DPRK kita yang untuk DPRA dukung caleg partai lain, begitu juga DPR RI.

Kalau hal tersebut terjadi, maka walaupun caleg itu menang, saya pastikan yang bersakutan tidak dilantik, tegas Ramadana.

Heri Julius mengatakan, temu ramah  ini adalah merupakan, wujud silahturahmi seluruh kader Partai NasDem menjelang pemungutan suara 14 Februari 2024 untuk memilih Caleg Legislatif dari Partai NasDem untuk DPRK, DPRA, DPR-RI juga Anies Baswedan sebagai Presiden yang di usung Partai NasDem.

Heri Julius yang merupakan Caleg DPRA nomor urut 2 partai NasDem dengan Daerah Pemilihan (Dapil) Aceh 1 Banda Aceh, Sabang dan Aceh Besar itu meminta semua kader tetap optimis untuk memenangkan semua Caleg Partai NasDem.

Selain itu, Heri Julius juga meminta kader partai NasDem yang terlibat sebagai saksi di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Kita pastikan semua kader agar bekerja untuk pemenangan, baik kerja struktur partai maupun kerja-kerja caleg terkonsolidasi dan terintegrasi dalam satu komando, tegak lurus Anies Presiden, DPR RI, DPRA dan DPRK nya untuk caleg Partai NasDem, kata Heri.

Insyaallah dengan usaha yang sungguh-sungguh dan doa yang tulus, kita akan meraih kemenangan.

Perjuangan kita selanjutnya adalah pada Pilkada kedepan, kita punya kader-kader utama  yang hari ini berjuang keras untuk merebut kursi DPRK, yang juga siap mengisi pertarungan Walikota Banda Aceh kedepan, diantaranya ada Daniel Abdul Wahab dan Abdul Rafur ujar Heri.

Sementara Ketua Bappilu DPW NasDem Aceh Ramadana Lubis menyampaikan, Solidaritas dan kekompakan adalah kunci kemenangan kita, oleh karena itu silaturahmi dan Konsolidasi itu penting untuk kita menuju kemenangan.

Semua caleg Partai NasDem di Aceh harus tegak lurus memenangkan partai, jangan ada caleg DPRK kita yang untuk DPRA dukung caleg partai lain, begitu juga DPR RI.

Kalau hal tersebut terjadi, maka walaupun caleg itu menang, saya pastikan yang bersakutan tidak dilantik, tegas Ramadana. (sya) 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *