Askot PSSI Banda Aceh Buka Pelatihan Bagi Wasit.

Syafrial

Acehglobal.com -Banda Aceh.

Askot PSSI Banda Aceh akan memberikan pelatihan untuk sekitar 30 orang wasit yang ada di Kota Banda Aceh dengan Lisensi C-3, dimana agenda tersebut direncanakan akan dilaksanakan sekitar awal Maret 2023 mendatang.

Ini merupakan agenda yang sangat penting dan harus segera kita lakukan, dimana program utama di awal Maret 2023 adalah memberi pebekalan pelatihan wasit, sebagaimana kita ketahui Kota Banda mengalami banyak kekurangan wasit.

Demikian hal tersebut disampaikan Ketua Askot PSSI Banda Aceh H Heri Julius, S. Sos, MM usai menggelar rapat bersama para wasit di Aula Sekretariat Askot PSSI Banda Aceh kawasan Jalan T Iskandar Simpang BPKP Kecamatan Ulee Kareng Kota Banda Aceh pada Jum’at malam (3/2/2023).

Heri Julius mengatakan, ini merupakan rapat perdana yang kita laksanakan dengan para komite wasit bersama Exco pasca Askot PSSI Banda Aceh di lantik/kukuhkan pada Selasa malam 31 Januari 2023 lalu.

Dalam waktu dekat, ada dua agenda yang sangat penting yang harus kita lakukan yakni pemberian pelatihan bagi wasit dan akan segera digulirkannya kompetisi pertama dan kedua yang direncanakan selesai bulan suci Ramadhan 2023 nanti.

Untuk itu, Ketua Askot PSSI Banda Aceh Heri Julius mengharapkan agar, Club-Club yang ada di Kota Banda Aceh untuk dapat merekomendasikan atau mengirim utusan para wasit yang akan ikut untuk diberikan pelatihan, satu club hanya boleh satu orang wasit.

Pelatihan wasit ini adalah gratis tidak di pungut biaya, wasit yang menjadi peserta pelatihan cukup hanya membayar biaya administrasi saja sebagaimana sebelumnya jugavaudah pernah disampaikan pada sambutan perdana Ketua Askot PSSI Banda Aceh usai pelantikan di Balai Kota, kata Heri yang juga Ketua Komisi II DPRK Banda Aceh.

Baca juga   Polres Aceh Besar Lakukan Olah Raga Bersama.

Para wasit tersebut akan kita persiapkan untuk bisa tampil pada turnament/kompetisi yang akan kita gulir sekitar pada Mei 2023 mendatang. Oleh karena itu, club-club bola kaki yang ada di Kota Banda Aceh sudah bisa mempersiapkan para pemainnya, pinta Heri Julius.

Kompetisi I dan II yang kita gulir tersebut menggunakan sekitar 9 lapangan dengan jadwal setiap hari Sabtu dan Minggu. Sedangkan hari Senin sampai Jum’at akan digunakan untuk latihan oleh masing-masing club, dan komoetisi tersebut akan berlangsung selama lebih kurang sekitar 4 atau 5 bulan, kata Heri Julius.

Heri Julius menambahkan, saat ini ada sekitar 48 club bolakaki yang ada di Banda Aceh yang sudah mendaftar pada Askot PSSI Banda Aceh sudah memperoleh tiket akan tampil pada Kompetisi pertama.

Oleh karenanya, bagi Club yang belum mendaftar pada Askot PSSI Banda Aceh, dibuka kesempatan untuk bisa mendaftar, mungkin akan tampil pada kompetisi II, tutup Heri Julius. (sya) 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *