Pelantikan Anggota DPRA Pelantikan Pj Gubernur
Daerah  

Anggaran Yang Terkuras Sangat Besar Setiap Tahun, Pariwisata Aceh Tetap Belum Berkembang.

Usman Lamreung : Pengamat Sosial, Politik dan Pembangunan.

Acehglobal.com – Banda Aceh.

Meskipun potensi pariwisata Aceh sangat potensial baik yang dilihat dari tingkat kunjungan wisatawan maupun status destinasi wisata Aceh yang tidak masuk dalam katagori strategis nasional.

Ironisnya anggaran untuk pengembangan Pariwisata Aceh yang terguras setiap Tahunnya sangat Besar. Padahal potensi wisata di Aceh tidak kalah dibanding daerah lain, kata Pengamatan Sosia, Pembangunan dan politik Usman Lamreung dalam keterangannya Kamis (4/1/2024).

Menurut Usman, Potensi Aceh yang tak kalah hebatnya dengan daerah lain, namun tetap saja sektor parawisata Aceh tak berkembang, tak bergeliat, malah semakin sepi kunjungan.

Hal tersebut menjadi tanda tanya, Apakah pengelolaan sarana dan prasarana dasar yang tidak menjadi skala periotas dalam setiap program pembangunan parawisata,  atau memang tidak ada SDM yang mumpuni setiap penempatan pemangku kebijakan di Dinas tersebut, tanya usman.

Di luar soal kinerja yang belum berdampak pada peningkatan sektor parawisata, juga berkembang info tidak sedap yang disebut-sebut otoriter, arogan dan suka memaksakan kehendak dalam posisi kepemimpinannya sebagai Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, kata Usman.

Seperti halnya di bidang Kebudayaan juga tidak ada yang monumental. Laksamana Malahayati yang di tingkat Nasional telah diangkat pahlawan nasional oleh Pemerintah pusat, dan di hari lahirnya juga ditetapkan sebagai perayaan internasional oleh UNESCO, justru di tingkat Pemerintah Aceh, melalui tupoksi Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, kita tidak melihat satupun program apresiasi terhadap sosok perempuan tangguh kebanggaan rakyat Aceh tersebut.

Usman menilai, nampak sekali Kepala Dinas Kebudayaan dan Parawisata yang disebut-sebut anak emas yang last minute dilantik jabatan sebagai Kadis oleh Nova Iriansyah sebelum ia lengser, tidak memahami bagaimana mengelola Dinas yang ia pimpin, jelas Usman.(**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *