Acehglobal.com – Banda Aceh.
Pasangan calon Walikota Banda Aceh Aminullah Usman-Isnaini mentargetkan akan mendatangkan 1 juta wisatawan lokal maupun manca Negara ke Aceh jika terpilih menjadi Walikota definitif periode 2025-20230 pada Pilkada 27 November 2024 mendatang.
Kalau target itu tercapai, maka saya yakin ekonomi Banda Aceh akan bangkit secara signifikan. Karena, kehadiran para pelancong itu akan berpengaruh pada multi efek sektor ekonomi kita, kata Aminullah Usman saat menggelar coffee bersama awak media di Banda Aceh Jum’at (25)10/2024).
Aminullah mengatakan, kita perkirakan akan terjadi transaksi Rp 3 miliar per hari perputaran uang di Kota Banda Aceh jika program mendatangkan para wisatawan di Kota Banda Aceh.
Itu belum termasuk jasa akomodasi dan transportasi, kata Aminullah.
Sosok Aminullah yang merupakan seorang ekonom memiliki sejuta program dalam mendongkrak laju pertumbuhan ekonomi di Kota Banda Aceh kedepan.
Salah satu misinya jika terpilih menjadi Walikota Banda Aceh untuk lima tahun ke depan yang berpasangan dengan Isnaini Husda adalah mendongkrak ekonomi masyarakat melalui sektor pariwisata.
“Kita menyadari bahwa, Banda Aceh bukanlah kawasan pertambangan, pertanian atau mengandalkan Sumber Daya Alam (SDA), tapi peluang itu bisa lakukan melalui sektor jasa seperti, pariwisata, termasuk dengan menjadikan Banda Aceh sebagai pusat Kota Dagang.
Aminullah mentargetkan satu juta kunjungan wisata ke Banda Aceh atau sebanyak 20 persen dari para pelancong baik dalam negeri juga mancanegara.
Menurut Aminullah, Kehadiran satu juta wisatawan itu sudah cukup untuk membuat ekonomi kerakyatan di Banda Aceh Aceh berdenyut deras.
Meskipun waktu singkat namun, Bukti itu sudah kita lakukan saat menjabat Walikota Banda Aceh periode 2017-2022.
“Kalau target itu tercapai, saya yakin ekonomi Banda Aceh akan bangkit secara signifikan. Karena kehadiran para pelancong itu akan berpengaruh pada multi sektor ekonomi, bahkan diperkirakan akan terjadi transaksi Rp 3 miliar per hari dan belum termasuk jasa akomodasi dan transportasi,” tandas Aminullah.
Banyak faktor pendukung yang menjadikan target dan itu bukan sebatas target “cet langet”, tapi fakta menunjukkan pada 5 Tahun belakang saat menjabat Walikota sudah terbukti.
“Jika konsep konektifitas destinasi wisata itu dikelola secara profesional, maka pertumbuhan ekonomi akan semakin gemilang”, ujar Aminullah.
Kita akan All Out menggenjot ekonomi di sektor wisata, terutama dalam hal promosi secara masiv dan berkelanjutan.
Tanpa hal tersebut maka, rasanya sulit untuk membangkitkan ekonomi Banda Aceh,” tandas Aminullah.
Aminullah yang juga Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Aceh itu sangat paham dimana sebelumnya Aminullah memiliki misi menggeliatkan pelaku UMKM di Banda Aceh, sebagai jalur menuju ekonomi mandiri rakyat Kota Banda Aceh dengan konsep “Kota Banda Aceh dalam Bingkai Syariat Islam, Gemilang dan Berkelanjutan”.(sya)